page contents Batu Bacan | Crystalnet My title page contents My title page contents

Pages

Sabtu, 17 Januari 2015

Batu Bacan

batu bacan#http://crystal22net.blogspot.com
Batu Bacan memiliki warna yang beragam dari biru muda, biru tua, hingga hijau. Warna batu Bacan akan berubah tergantung intensitas cahaya yang mengenai nya  Hal ini terjadi karena kandungan mineral di dalam batu Bacan mengalami pembiasan sehingga ada batu Bacan berwarna biru ketika disorot cahaya senter berwarna hijau. Batu Hijau Garut berwarna seragam satu warna yaitu hijau perubahan warnanya hanya berubah dari warna hijau tua menjadi semakin muda apabila terkena cahaya.
Batu Sungai Dareh berwarna hijau kekuning-kuningan. Sedangkan batu Lumut Aceh berwarna hijau tua pekat.

Batu  Bacan, Sungai Dareh, Idocrase aceh, Hijau Garut itu masih dalam jenis Chalcedony.  Bacan masuk ke dalam chrysocola-in-Chalcedony,
jadi memang ada kemiripan tapi yang membedakan adalah chrysocolanya. Chrysocola sendiri memegang peranan penting dari pembentukan warna pada batu Bacan, terdiri dari blue-green, bluish-green, greenish-blue, green-green dsb. Chalcedony mempunyai tingkat kekerasan sampai tingkat 7 Scala Mohz. 

Tidak semua Bacan ditemukan dalam bentuk kristal. Hal ini dikarenakan kandungan kapur di dalamnya, tetapi kapur ini seiring berjalannya waktu dapat hilang biasanya diiringi dengan naiknya skala Mohz pada batu Bacan. Selain itu, uniknya batu Bacan mempunyai perkembangan range Mohz yang jauh, yang mungkin tidak dimiliki oleh jenis bebatuan lain, antara 4,2-7 skala Mohz. Warna pada Chalcedony juga beraneka macam mulai dari kristal, biru, hijau dll. 

Dibandingkan batu Chalcedony lain akik bacan mempunyai keunikan tersendiri yaitu ketika ada devisiasi spektrum cahaya warnanya   akan menimbulkan efek berbeda, contoh bluish-green, ketika belum terkena biasan cahaya akan berwarna biru, namun ketika cahaya melewati/menembus unsur silika dan unsur lain di dalam batu Bacan maka akan terlihat berwarna hijau. 
Hal ini berbeda dengan Kecubung Wulung yang tampak hitam tapi bila terkena sinar maka berwarna ungu, hitam si wulung adalah warna ungu yang pekat seolah warnanya menjadi hitam. Bacan hijau yang ditemukan di Pulau Kasiruta tepatnya di Desa Palamea dan Desa Doko

Sumber: infobacan 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar